
Desain Ruang Tamu Sederhana Kesan Mewah ~ Trend rumah minimalis juga berdampak pada pengaturan ruang tamu. Dengan alokasi ruang yang terbatas, ruang tamu semakin mendapatkan porsi yang sedikit dibandingkan ruang tamu tradisional. Tapi anda bisa membuat ruang tamu sederhana anda menjadi terkesan cantik dan mewah tanpa mengorbankan fungsi dan kenyamanan ruang tamu itu sendiri.
Pertama, gunakan warna terang untuk ruang tamu anda. Warna dasar seperti putih atau kuning cerah sangat cocok untuk ruang tamu yang tidak terlalu luas. Warna-warna alami selain menambah kesan luas juga memberi kesan sejuk dan dingin alami bagi ruangan anda. Bisa juga digunakan kombinasi satu atau dua warna untuk membuat ruang tamu lebih hidup.






Kedua, furnitur di ruang tamu sebaiknya tidak terlalu banyak dan tidak berukuran besar. Sofa atau meja ramping bisa menjadi alternatif yang menarik. Selain itu, memasang bantal dengan warna-warna dan bahan mengkilap bisa mempermanis ruang tamu anda. Di salah satu sudut ruang tamu, ada baiknya anda memasang satu vas bunga agar ruang tamu menjadi kelihatan lebih hidup. Hindari penggunaan sekat karena akan merusak kesan lega yang sudah diciptakan oleh warna dan furnitur yang seimbang. Jenis rak bertingkat lebih cocok dipajang di ruang tamu karena memang akan terlalu sesak jika ruang tamu diisi oleh lemari-lemari besar.
Nah, ada lagi tips yang tak kalah menarik untuk menambah kesan luas di ruang tamu anda. Setelah memperhatikan keserasian dan keseimbangan corak warna, furnitur dan aksesoris, ada baiknya anda menaruh sebuah cermin pada salah satu bagian ruang tamu. Ini akan menambah semarak dan dengan pencahayaan yagn cukup, rumah anda akan terasa lebih bersinar.
Untuk lantai gunakan satu warna baik pada ubin ataupun jika anda menggelar karpet di atasnya. Warna lantai dan warna langit-lnagit yang serasi (sama-sama cerah) bisa membuat kondisi ruang tamu anda terlihat mewah. Meskipun warna-warna cerah dan terang dominan, tidak ada salahnya pula jika anda memberi setnuhan warna gelap.
Penambahan lampu hias bisa juga memberi kemewahan bagi ruang tamu sempit anda. Unsur pencahayaan ini sangat penting, karena secerah apapun ruang tamu, jika tidak dicahayai dengan baik kesannya akan sedikit memudar. Hal ini terutama di malam hari. Memasang wallpaper bisa juga menjadi alternatif untuk membuat ruang tamu rumah minimalis sederhana anda kelihatan lebih mewah. Semoga artikel ini bermanfaat dan memberi inspirasi anda dalam mendekorasi ruang tamu sederhana..




